POLRES TORAJA UTARA

PREDIKTIF – RESPONSIBILITAS – TRANSPARANSI BERKEADILAN

Polisi Sahabat Anak, Bripka H. Firmansyah Beri Motifasi Kepada Siswa Sekolah Dasar Untuk Belajar Dengan Giat

Polrestorajautara.com – Bhabinkamtibmas Polsek Sanggalangi Polres Toraja Utara tak tanggung-tanggung menyambangi anak-anak Sekolah Dasar di SD Negeri 9 Komba Lembang Angin-angin Kec. Kesu Kab. Toraja Utara guna mengingatkan anak-anak SD untuk belajar dengan giat guna terwujudnya cita-cita yang telah digantung, Selasa (11/02/20).

Dalam video, Polisi sahabat anak ini Bripka H. Firmansyah melemparkan pertanyaan guna mengetahui cita-cita yang ada pada masing-masing anak, selanjutnya terlihat dengan semangat dan suara yang lantang para siswa SD menjawab “Saya mau jadi Polisi” ada juga yang menjawa “Saya ingin jadi Tentara”. Selain untuk menjalin kedekatan dengan Polisi dan menghilangkan momok sosok polisi yang menakutkan, dirinya juga mengimbau para pelajar tersebut untuk dapat meraih prestasi demi meraih cita-cita.

Setelah mendengar jawaban dari para anak SD mengenai cita-cita mereka, Bripka H. Firmansyah pun memberikan motifasi kepada para anak untuk selalu giat dan tekun belajar guna tercapainya cita-cita mereka kelak.

Saat dikonfirmasi terpisah, Kapolres Toraja Utara AKBP yudha Wirajati, S.IK,.MH menjelaskan sebagai generasi penerus bangsa, merupakan tanggung jawab kita bersama untuk menghantarkan anak-anak sebagai sosok yang nantinya berkepribadian dan berkarakter mulia tentunya dengan cara memberikan mereka pendidikan secara maksimal.

Hingga kelak terwujudnya cita-cita mereka dan berguna bagi keluarga terkhusus bagi bangsa dan negara” tambah AKBP Yudha.

(Humas Polres Toraja Utara)