PolresTorajaUtara.com – Sebagai bentuk dukungan dalam Operasi Yustisi, Polres Toraja Utara memasang Banner bertema ajakan menggunakan masker yang bertuliskan “Ayo Pakai Masker” diberbagai lokasi pelayanan publik di wilayah Kabupaten Toraja Utara, tak luput pada pintu masuk gedung Mapolres Toraja Utara. Senin (21/09/2020).
Meningkatnya penyebaran Covid-19 di berbagai daerah, Polres Toraja Utara dibawah komando AKBP Yudha Wirajati, S.IK.,M.H terus berupaya mengedukasi dan menanamkan kesadaran Masyarakat akan pentingnya penerpan protokol kesehatan pencegahan COVID-19 salah satunya dengan menggunakan masker.
Hal tersebut ditunjukkan dengan melakukan pemasangan Banner bertema ajakan menggunakan masker bertuliskan “Ayo Pakai Masker” pada lokasi pelayanan publik yang memungkinkan dapat terlihat oleh Masyarakat saat melakukan pengurusan.
Saat dikonfirmasi, Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati, S.IK.,M.H menjelaskan bahwa pemasangan Banner pada lokasi pelayanan publik dimaksud agar dapat terlihat lalu kemudian tertanam kesadaran pada setiap Masyarakat untuk wajib menggunakan masker saat beraktifitas di luar rumah.
Ditambahkan, kami berharap untuk setiap tempat pelayanan publik juga ikut mendukung dan berkomitmen mencanangkan “Wajib Pakai Masker” maksudnya untuk setiap Masyarakat yang ingin mendapatkan pelayanan diwajibkan untuk menggunakan masker.
Vaksin COVID-19 belum ditemukan, namun resep yang paling ampuh untuk menangkalnya yaitu dengan tetap menerapkan protokol kesehatan salah satunya tetap menggunakan masker. “Mari kita saling melindungi, Ayo Pakai Masker!”. tutup Akbp Yudha.
(HUMAS POLRES TORAJA UTARA)
More Stories
Sambut HUT Bhayangkara ke-77, TNI-Polri Gelar Olahraga Bersama Perkuat Soliditas Di Kabupaten Toraja Utara
Kapolsubsektor Kesu Polsek Sanggalangi’ Berikan Sosialisasi Cegah Kekerasan Terhadap Anak dan KDRT
Jaga Harkamtibmas, Sat Samapta Polres Toraja Utara Gelar Kegiatan Jumat Curhat