POLRES TORAJA UTARA

PREDIKTIF – RESPONSIBILITAS – TRANSPARANSI BERKEADILAN

Kapolsek Sa’dan Balusu Kembali Melaksanakan Jumat Curhat Di Lembang Palangi

PolresTorajaUtara.com – Untuk mendekatkan diri khususnya institusi Polri dengan seluruh elemen Masyarakat, Polsek Sa’dan Balusu Polres Toraja Utara jajaran Polda Sulsel kembali melaksanakan program Jumat Curhat di Tongkonan Ne’ Gandeng Lembang Palangi Kec. Balusu Kab. Toraja Utara, Jumat (17/02/2023).

 

Dalam program tersebut, Kapolsek Sa’dan Balusu IPTU T. Sirenden duduk bersama para Pelajar, untuk mendengarkan keluhan, curhat, maupun menyerap informasi langsung.

 

Kapolsek juga mempersilahkan kepada para Pelajar untuk menyampaikan masukan ataupun keluhan terkait dengan permasalahan gangguan Kamtibmas lainnya melalui kegiatan Jumat Curhat aman dan nyaman.

 

Saat dikonfirmasi Kapolsek Sa’dan Balusu IPTU T. Sirenden mengungkapkan, bahwa program jumat curhat sangat efektif. Sebab menurutnya segala masukan dan keluhan Masyarakat bisa diketahui.

 

“Kami berharap komunikasi yang aktif bersama warga terkhusus para Pelajar bisa membuat kehadiran Polri di setiap aktifitas kegiatan Masyarakat bisa bermanfaat,” katanya.

 

Tujuan dari digelarnya Jumat Curhat adalah untuk menerima masukan, saran ataupun aduan dari Masyarakat terkait tugas pokok Polri khususnya Polsek Sa’dan Balusu yang nantinya akan ditindaklanjuti dalam upaya tetap terjaganya situasi Kamtibmas.

 

Jumat Curhat merupakan agenda rutin mingguan sebagai penjabaran program Presisi yang merupakan kebijakan dari Kapolri dalam rangka meningkatkan kepercayaan Masyarakat terhadap Institusi Polri, jelasnya

 

“Jangan sungkan untuk melapor ke Pihak Kepolisian jika ada gangguan Kamtibmas dan suatu hal yang mencurigakan. Karena tugas Kami adalah Melayani, Mengayomi dan Melindungi Masyarakat,” tutupnya.

 

 

 

(Humas Polres Toraja Utara Polda Sulsel)